Pertandingan MU Vs Aston Villa: Comeback, Setan Merah Balas Dendam Kekalahan Di Liga Inggris dan Menang 4-2

 

Foto selebrasi pemain Manchester United Marcus Rashford saat mencetak gol

Bacadoloe.com - Anak asuhan Erik Ten Hag Manchester United berhasil mengalahkan Aston Villa pada putaran ketiga Piala Liga Inggirs pada Jumat dini hari tadi.


Pada Pertandingan yang berlangsung di Old Trafford Setan merah sempat dua kali tertinggal, akan tetapi MU berhasil comeback dan menang dengan skor 4-2.


Manchester United vs Aston Villa berlangsung di Old Trafford, Jumat (11/11/2022) dini hari WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol pada babak pertama.


Tim tamu yang di asuh oleh Emery Aston Villa unggul 1-0 duluan di menit ke-48 lewat Ollie Watkins. Beruntung Manchester United kemudian mengimbangi 1-1 di menit ke-49 melalui  Anthony Martial yang berhasil menyamakan kedudukan. 


Tim asuhan Unai Emery kembali unggul di menit ke-61 setelah bek sayap MU Diogo Dalot bikin gol bunuh diri yang membuat Aston villa unggul 1-2.


Manchester United kemudian meningkatkan serangan dan berhasil menyamakan skor 2-2 di menit ke-67 lewat Marcus Rashford.


Dengan dua kali sempat tertinggal, MU tidak mau membuat kesalahan yang pada akhirnya bisa berbalik unggul 3-2 di menit ke-78 dengan kaki Bruno Fernandes. Kemudian gelandang setan merah Scott McTominay kemudian memantapkan kemenangan MU 4-2 di injury time.


Pertandingan ini menjadi ajang pembalasan bagi Manchester United setelah beberapa hari yang lalu dikalahkan oleh Aston Villa dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris.


Ini menjadi modal positif bagi anak asuh Erik Ten Hag, Manchester United masih akan bertanding dalam lanjutan liga Inggris sebelum jeda Internasional karena para pemainnya banyak yang akan berlaga di Piala Dunia Qatar 2022


Pewarta: Ady

Editor: Nys

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama