Foto pemain Brasil saat merayakan gol Casemiro ke gawang Swiss |
Bacadoloe.com - Pada Pertandingan matchday kedua Piala Dunia Qatar 2022 mempertemukan Brasil vs Swiss, pada laga pertama kedua tim sama-sama meraih kemenangan.
Ada 3 pemain dari tim samba yang tampil bagus pada laga Timnas Brasil vs Swiss menarik kita bahas. Karena, laga matchday kedua Grup G Piala Dunia 2022 itu diketahui berjalan seru dan sengit karena kedua tim memiliki misi yang sama mengunci tiket 16 besar.
Anak asuhan Tite Timnas Brasil dihadapkan dengan Swiss di Stadion 974, Doha, Qatar, Senin 28 November 2022 malam WIB. Hasilnya, Tim Samba -julukan Timnas Brasil berhasils meraih kemenangan dengan skor 1-0 dan mengamankan tiket kebabak 16 besar menyusul Prancis yang lebih dulu lolos.
Brasil sendiri meraih kemenangan dengan susah payah karena ketatnya persaingan. Namun, berkat kemenangan ini, Brasil pun memastikan diri lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022.
Pertandingan Timnas Brasil vs Swiss, penampilan sejumlah pemain mendapat sorotan lebih karena dinilai bekerja sangat baik. Siapa saja mereka?
Berikut kami rangkum dalam artikel ini 3 pemain yang tampil bagus yang dimiliki Timnas Brasil
1. Casemiro (Brasil)
Gelandang yang bermain untuk raksasa Primier League Manchester United menjadi pemain yang paling ramai disorot. Sebab, Casemiro tampil jadi pahlawan Timnas Brasil kala mengalahkan Swiss. Casemiro mencatatkan namanya untuk gol semata wayang Brasil pada pertandingan babak kedua.
Casemiro memiliki peran melindungi pertahanan tim dan membiarkan orang-orang di depannya mencoba hingga menghancurkan lini belakang Swiss. Dia adalah pusat kendali penguasaan bola, dan kecepatan permainan timnya sangat vital atas perannya.
Bahkan pada saat pertandingan tampaknya akan menemui jalan buntu, Casemiro pun muncul membawa kegembiraan. Gelandang Manchester United itu sukses menjebol gawang Swiss pada menit ke-83 dengan memanfaatkan umpan dari Rodrygo Goes. Dia benar-benar bekerja gemilang dan layak dipilih sebagai pemain terbaik dalam laga ini
2. Lucas Paqueta (Brasil)
Tetap dari skuad Timnas Brasil, pemain yang satu ini penampilannya juga jadi sorotan karena dinilai bekerja apik. Dia adalah Lucas Paqueta.
Seperti kebanyakan rekan setimnya, Lucas Paqueta tampil luar biasa melawan Serbia. Dia membuat beberapa umpan bagus dan mencoba mencari ruang untuk mendorong timnya maju, meski akhirnya sejumlah kinerjanya tak membuahkan hasil manis.
3. Antony (Brasil)
Ada juga pemain yang tampil dari bangku cadangan menjadi salah satu pemain yang tampil bagus di laga Timnas Brasil vs Swiss ialah Antony. Dia memasuki lapangan pada menit ke-73 dan langsung memberikan dampak daripada Raphinha.
Pemain sayap Manchester United ialah Antony berhasil merepotkan pertahanan Swiss. Ia tampak termotivasi dan tidak menyia-nyiakan peluangnya saat menguasai bola, baik dengan umpan-umpan sederhana, umpan-umpan panjang, maupun dari bola mati. Dia jadi salah satu permain yang bekerja luar biasa.
Pewarta: Ady
Editor: Ls