Hasil Pertandingan Viktoria Plzen vs Barcelona, Anak Asuh Xavi Menang Tapi Komplet Tanpa Clean Sheet

Foto pemain Barcelona saat merayakan gol Ferran Torres ke gawang Viktoria Plzen 


Bacadoloe.com – FC Barcelona bertandang ke markas Viktoria Plzen dalam pertandingan terakhir Matchday ke-6 babak penyisihan group Liga Champions.


Meskipun sudah dipastikan gagal lolos kebabak 16 besar, akan tetapi Barcelona itu masih mengincar kemenangan pada laga ini.


FC Barcelona menutup perjalanan di Liga Champions musim ini dengan manis. Pada saat bertandang ke markas Viktoria Plzen, tim asuhan Xavi Hernandez mampu membawa pulang 3 poin.


Akan tetapi, Barcelona membukukan rekor buruk dengan selalu kebobolan pada fase grup Liga Champions musim ini selama babak penyisihan group. Bukan hanya tidak lolos ke babak 16 besar yang diraih oleh Blaugrana, tapi tidak pernah clean sheet selama babak penyisihan group.


Pada saat bertandang ke markas Viktoria Plzen, El Barca memang digdaya. Mereka mampu menang 4-2. 


Pada pertandingan babak pertama, raksasa Catalunya sudah unggul 2-0 berkat gol dari Marcos Alonso saat pertandingan baru berjalan 6 menit dan Ferran Torres hanya semenit jelang babak pertama berakhir ini cukup membuat tuan rumah panik.


Memasuki babak kedua, Plzen memperkecil ketertinggalan dengan gol penalti Tomas Chory pada menit ke-51. Namun, Barcelona langsung membalas lewat gol kedua Torres hanya 3 menit kemudian.


Akan tetapi Viktoria Plzen tidak mudah menyerah, pada menit ke-63 Chory kembali membobol gawang Inaki Pena. El Barca membalas lagi dengan gol Pablo Torre pada menit ke-75 yang membuat skor menjadi 2-4 untuk keunggulan anak asuhan Xavi Hernandez.


Dengan kebobolan 2 gol pada laga terakhir membuat Barcelona tak sekali pun clean sheet. Sebelumnya, saat menjamu Plzen, mereka kebobolan 1 gol. Lalu, saat melawan Bayern Munich, El Barca kalah 0-2 dan 0-3. Adapun ketika menghadapi Inter MIlan, mereka kalah 0-1 dan imbang 3-3.


Total FC Barcelona sudah kebobolan sebanyak 12 gol dalam perjalanan babak penyisihan group Liga Champions musim ini, ini menjadi catatan tersendiri bagi Xavi Hernandez mengenai masalah pertanahan anak asuhannya.


Pertahanan Barcelona Disorot Xavi


Barcelona gagal membukukan clean sheet dalam 6 laga di Grup C menjadi noda tambahan bagi Blaugrana yang sudah dipastikan tersisih ke Liga Europa sepekan sebelumnya.


Hal seperti ini membuktikan pertahanan Barcelina begitu mudahnya ditembus lawan. Dua gol yang dilesakkan Viktoria Plzen pun memang seharusnya terjadi.


Bukan apa-apa, sepanjang pertandingan, Plzen mampu melepaskan 22 tembakan. Untungnya, hanya 8 tembakan yang mengarah tepat ke gawang Inaki Pena. Jumlah tembakan itu adalah yang banyak sejak kekalahan 2-8 dari Bayern Munich di Lisbon pada 2020. Kala itu, Die Roten membombardir El Barca dengan 26 tembakan.


Pewarta: Adi

Editor: Nys

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama