Christian Eriksen Cetak Gol Perdana, Manchester United Menang Saat Bertandang ke Markas Fulham

 

Foto selebrasi Eriksen saat mencetak gol ke gawang Fulham 

Bacadoloe.com - Manchester United memainkan laga terakhirnya di Liga Inggris sebelum jeda kompetisi piala dunia yang akan berlangsung di Qatar.


Anak asuh Erik Ten Hag Manchester United bertandang ke markas Fulham, Setan Merah tidak diperkuat beberapa pemainnya karena masalah kebugaran.


Manchester United pada laga ini mengincar tiga poin, karena pada pertandingan sebelumnya sudah kehilangan poin setelah kalah dari Aston Villa.


Pada pertandingan ini Christian Eriksen akhirnya berhasil  mencetak gol pertamanya untuk Manchester United dalam pertandingan melawan Fulham di Craven Cottage, Senin (14/11/2022) dini hari WIB. 


Setan Merah sukses memetik kemenangan 2-1 atas tuan rumah Fulham, gol Manchester United di cetak oleh Eriksen menit ke-14 dan Garnacho menit ke-90+3. Sementara Fulham hanya membalas melalui gol D. James menit ke-61.


Pada saat menghadapi The Cottagers, Erik ten Hag hanya menunjuk delapan pemain di bangku cadangan. Pasalnya, ada beberapa pemain tim utama cedera atau menjalani hukuman karena akumulasi.


Pemain bintangnya Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho tidak bisa bermain karena sakit. Sementara pemain sayap lincah asal Brasil Antony masih dalam pemulihan dari cedera ringan yang dialami.


Meskipun tanpa diperkuat beberapa pemainnya, tidak menghentikan mereka untuk memimpin dalam 14 menit. Gol pertama Man United datang dari sumber yang tidak terduga.


Striker Manchester United Anthony Martial menerima bola di tengah lapangan dan menggiringnya ke arah lini belakang Fulham, kemudian dia melihat lari Bruno Fernandes ke dalam kotak. Lalu, memberikan bola kepada kaptennya. 


Setelah itu Bruno Fernandes kemudian mengarahkan bola ke arah gawang, yang disontek Christian Eriksen dengan mudah sehingga berhasil mencetak gol.


Tidak diketahui apakah Bruno Fernandes akan mencetak gol sendiri atau melakukan tee atas sesama gelandang. Tapi, yang dia pedulikan hanyalah bola yang berakhir di belakang gawang. Apalagi, ini adalah gol perdana Christian Eriksen untuk Man United.


Manchester United terus tampil diminan tapi Fulham tidak diam begitu saja kerena beberapa kali mengancam gawang De Gea, tapi sayangnya hingga akhir babak pertama tidak ada gol tercipta.


Beberapa strategi dengan pergantian pemain dilakukan kedua tim khususnya bagi tuan rumah, bahkan pada menit ke-61 Fulham berhasil menyamakan skorenjadi 1-1.


Pertandingan terbuka dari kedua tim terjadi pada sisa babak kedua, banyak yang memprediksi skor akan berakhir imbang karena hingga menit 90 tidak ada gol tercipta.




Beruntung bagi Manchester United karena pemain pengganti yang baru masuk dibabak keduaenjadi pembeda, pemain muda A. Garnacho berhasil mencetak gol kemenangan bagi setan merah pada menit 90+3 sehingga skor menjadi 2-1 untuk kemenangan anak asuhan Erik Ten Hag.


Pewarta: Ady

Editor: Nys

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama