Pamflet lomba yang akan digelar oleh STAI Al-Utsmani Bondowoso |
Bacadoloe.com - Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Utsmani Bondowoso, menyelenggarakan berbagai event lomba dalam rangka memeriahkan Hari Santri Nasional 2022 (HSN).
Dalam memeriahkan Hari Santri Nasional 2022 akan diselenggarakan berbagai macam kegiatan mulai dari Opening Ceremony, Berbagai Macam Lomba dan Terakhir Closing Ceremony yang akan dimulai tanggal 24 Oktober s/d 02 November 2022.
Tema yang diangkat pada event ini yaitu "Hari Santri Nasional 2022: Sebagai Momentum Penguatan Perguruan Tinggi di Pesantren".
Lomba yang ditujukan bagi peserta didik tingkat SMA sederajat Se-Bondowoso dan Jember itu terdiri dari berbagai macam lomba diantaranya Musikalisasi Puisi, Karya Tulis Ilmiah dan Baca Kitab Kuning.
Dalam katagori lomba Musikalisasi Puisi Peserta diharapkan mengangkat tema "Santri Pahlawanku" (Kiprah Santri dalam Mengabdi Untuk Negeri).
Untuk Katagori Lomba Karya Tulis Ilmiah peserta diharapkan mengangkat tema "Peran Santri dalam Mewujudkan Indonesia Emas".
Sedangkan untuk katagori Lomba Baca Kitab Kuning peserta akan disugukan Kitab Fathul Qorib (Taqrib).
Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan STAI Al-Ustmani Bondowoso Bapak Heridianto menyampaikan bahwa Event kali ini Istimewa sengaja ditujukan bagi peserta didik sekaligus santri yang ada diwilayah Bondowoso dan Jember. Karena letak kampus STAI Al-Utsmani berada di perbatasan antara Bondowoso dan Jember.
"Total undangan yang kami kirimkan ke lembaga SMA sederajat Se-Bondowoso dan Jember sekitar 150 lembaga. Dari 150 lembaga tersebut kita juga libatkan sekolah umum karena rata-rata peserta didiknya juga ada yang menjadi santri," Ujar Heridianto.
Berikut cara daftar dan tanggal pelaksanaan Hari Santri Nasional 2022 yang diselenggarakan oleh STAI Al-Utsmani Bondowoso;
Pendaftaran dimulai dari tanggal 10-20 Oktober 2022. Cara mendaftar bisa langsung ke Kantor STAI Al-Utsmani Bondowoso dan bisa menggunakan via WhatsApp dengan nomor yang tertera di bawah ini;
1. Intan Zurullah Pj Karya Tulis Ilmiah (082236208318)
2. Putri Marhammi Pj Baca Kitab (085850845289)
3. Wildatul Jannah Pj Musikalisasi Puisi (085648383980)
Dan Pembayaran pendaftaran di kirim melalui Bank BSI No. rekening (5858888858) A/n STAI AL-USTMANI BONDOWOSO.
Khusus Katagori Lomba Karya Tulis Ilmiah Pengumpulan File Terakhir tanggal 24 Oktober 2022. Dan 10 Karya Tulis Ilmiah terbaik akan di panggil untuk mempersentasikannya pada tanggal 27 Oktober 2022.
Masing-masing lomba dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 40.000 untuk Musikalisasi Puisi, Rp. 80.000 untuk Karya Tulis Ilmiah dan Rp. 100. 000 untuk Baca Kitab Kuning.
Terakhir masing-masing lomba akan diambil tiga terbaik. Dan tiga terbaik berhak mendapatkan hadiah trophy, piagam dan uang tunai dari panitia. Dengan total hadiah yang diperebutkan Senilai Rp. 20 juta Rupiah.
Pewarta : E Yan
Editor : Nys