Selebrasi skuat Garuda Muda saat mencetak gol |
Bacadoloe.com - Ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 tahun 2023, Timnas Indonesia Junior menjamu Timnas Guam Junior di Stadion Pakansari, Bogor. Tadi malam (3/10/2022).
Laga ini dalam rangka memperebutkan tiket ke Piala Asia U-17 yang akan di gelar tahun 2023.
Sejak pluit dibunyikan, Tim Garuda Junior langsung melakukan serangan ke Guam. Namun sayang bola yang diaktori Arkhan Kaka masih agak melebar dari gawang lawan.
Timnas Indonesia Junior terus memaksimalkan serangan ke gawang Guam. Akhirnya, pada menit kedelapan gawang Guam pecah telur. Tendangan akurat Arkhan Kaka mampu menembus kiper Guam, skor sementara 1-0.
Timnas Garuda terus menghajar tanpa ampun Timnas Guam. Sehingga Guam sebagai tim tamu babak belur tidak bisa berkutik dari hajaran Skuad Garuda.
Pada babak pertama, Indonesia sudah unggul 7-0 atas Guam.
Kendati demikian, Timnas Garuda Junior masih belum puas. Pada babak kedua langsung ngegas melancarkan serangan bertubi-tubi.
Terlihat waktu masih berjalan kurang 10 menit dari babak kedua, Timnas Guam sudah kebobolan 3 gol lagi.
Jalannya pertandingan terus memanas, hingga pluit panjang dibunyikan Timnas Guam dibuat tak berdaya dengan skor akhir 14-0.
Pemain bintang, Arkhan Kaka, menjadi pencetak goal terbanyak pada laga ini dengan torehan 4 gol.
Adapun 10 gol yang lainnya dicetak oleh Narendra Tegar, Riski Afrisal, Sulthan Zaky, Donovan Moss (Pemain Guam bunuh diri), Jehan Pahlevi, Muhamad Gaoshirowi, Habil Abdillah, Figo Dennis, Nabil Asyura, dan Ji Da Bin.
Pewarta: Hendra
Editor: Ady