Jokowi Bertemu Teman Kuliah Semasa di UGM,Singgung Soal Ijazah Palsu

Momen saat Presiden Jokowi berkunjung ke Jogja dan bertemu teman kuliah semasa di UGM 

Bacadoloe.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu sejumlah teman-teman semasa kuliah di Universitas Gadjah Mada (UGM) di sela-sela kunjungannya ke Jogja.


Jokowi saat bertemu dengan teman-temannya semasa kuliah di UGM terlihat begitu akrab dan saling tukar canda tawa, apalagi saat menyinggung soal ijazah palsu yang sempat viral di media sosial.


Momen keakraban orang nomor 1 di Indonesia bersama teman-temannya tersebut diunggah di kanal Youtube Sekretariat Presiden, Minggu (16/10/2022).


"Soal ini lho, urusan urusan ijazah palsu. Wong sekolah lima tahun, ampunnn," kata Jokowi keheranan kepada teman-teman kuliahnya di UGM.


Pernyataan tersebut langsung disambut tawa oleh teman-teman Jokowi. Jokowi merasa aneh ada yang meragukan kelulusan dan keaslian ijazah nya dari Fakultas Pertanian UGM. 


Salah satu teman Presiden Jokowi lantas bertanya soal ijazah yang dipersoalkan. Lalu Jokowi menjelaskan, mungkin terdapat perbedaan, 


"Itu berdasarkan program pemerintah, dulu SMK kan SMEA, begitu. Ampun-ampun jelasin kayak gitu," timpal Jokowi sambil geleng kepala dan disambut tawa teman-temannya. 


Dalam kesempatan tersebut Jokowi lalu bercerita soal rekam jejaknya semasa SMA. Presiden ke 7 Indonesia ini mengaku hafal semua teman-temannya.


"Kalau di SMA justru teman saya kelas 3, kelas 2, kelas 1 tau semua, karena dulu saya itu juara umum, ngak sombong," kata Jokowi sambil tertawa. 


Dalam pertemuan tersebut, Teman-teman Jokowi menunjukkan foto wisuda mereka dalam sebuah album. Jokowi terlihat berdiri di barisan pojok belakang.


"Nah saya itu kan kelihatan, sudah pakai kacamata di belakang," kata Jokowi.


Erwansyah, yang merupakan salah satu teman Jokowi menjelaskan, wisuda Jokowi dilangsungkan pada November dengan beberapa teman angkatan 1985. Jokowi sendiri masuk berkuliah di UGM pada tahun 1980 bukan 1982.


"Kebetulan yang punya kamera yang moto-moto ini orangnya," kata Erwansyah menunjuk seorang teman lainnya yang turut hadir bersama.


Terlihat dalam video tersebut, teman-teman Jokowi menunjukkan bukti-bukti bahwa ijazah yang dimiliki presiden Indonesia tersebut tidaklah palsu. 


Teman-temannya menunjukkan bukti ijazah mereka yang sama mulai dari tahun dan rektor yang memberikan tanda tangan di ijazah tersebut. Bahkan mereka juga membawa bukti foto-foto lawas yang sempat mereka abadikan, mulai dari foto wisuda sampai Jokowi yang mendaki gunung Kerinci.


Sekedar informasi, beberapa waktu yang lalu, Universitas Gadjah Mada sudah memberikan penjelasan mengenai ijazah Presiden Jokowi yang diduga palsu. Berdasarkan catatan yang dimiliki UGM, ijazah yang dimiliki Jokowi adalah ijazah asli.



Pewarta : Nur

Editor : Nys

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama