Erling Haaland dikawal ketat oleh pemain Southampton ( Foto IG) |
Bacadoloe.com - Pelatih Manchester City Pep Guardiola kesal Erling Haaland tidak mencetak hattrick pada laga melawan Southampton pada matchday ke-10 Liga Inggris 2022-2023 di Stadion Etihad, Sabtu (8/10/2022) malam WIB.
Pertandingan Man City vs Southampton berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan City berkat gol yang masing-masing dicetak Joao Cancelo menit 20, Phil Foden menit 32, Riyad Mahrez menit 49, dan Erling Haaland menit 65.
Lewat aksinya mencetak satu gol ke gawang Southampton membuat Erling Haaland kini konsisten mencetak gol dalam tujuh laga terakhir di Liga Inggris.
Laga sebelumnya, Haaland juga membobol gawang Newcastle United, Crystal Palace, Nottingham Forest, Aston Villa, Wolves, dan Manchester United.
Pemain asal Norwegia tersebut berhasil mencetak hattrick saat melawan Crystal Palace, Nottingham Forest, dan Man United yang semuanya terjadi di markas Manchester acity Etihad Stadium.
Setelah melawan Man United, Haaland belum mencetak tiga gol lagi di Etihad Stadium. Sambil bercanda, pelatih Man City Pep Guardiola mengaku kesal.
"Saya sangat kesal dengannya. Dia tidak mencetak tiga gol. Itu sebabnya ada petisi untuk mengusirnya dari Liga Inggris," kata Guardiola sambil bercanda, dilansir dari Goal.
"Ekspektasi di sini sangat tinggi sehingga orang berharap dia akan mencetak tiga atau empat gol setiap pertandingan," ucap Guardiola.
Namun, Guardiola juga menyatakan bahwa hal tersebut wajar, Haaland adalah manusia bukan robot seperti petisi yang beredar.
"Tetapi pada akhirnya dia ada di sana untuk mencetak gol. Dia membantu kami lagi, menjaga bola, dan berjuang. Saya pikir Erling bermain sangat baik hari ini," kata dia.
Keberhasilan Erling Haaland menjebol gawang Southampton membuat pemain asal Norwegia itu sudah mengemas 15 gol di Liga Inggris musim ini.
Catatan tersebut membuat Erling Haaland menjadi pemain terdepan dalam perebutan top skor Liga Inggris 2022-2023.
Pewarta: M Nuhi
Editor: Ady