Amou Haji manusia paling kotor di Dunia |
Bacadoloe.com - Amou Haji adalah pria asal Iran, di usianya yang sudah tidak muda lagi yakni 87 tahun ia dikenal oleh banyak orang di dunia maya karena ketahuan tidak mandi puluhan tahun lamanya.
Karena kebiasaannya yang tidak pernah mandi sampai 7 dekade lamanya, Amou Haji sampai dijuluki "manusia paling kotor di dunia".
Diketahui Amou Haji tidak pernah mandi karena dirinya merasa sangat takut dengan air. Bahkan, Haji meyakini ketika mandi atau terkena air, maka dirinya akan jatuh sakit.
Karena saking lamanya tidak mandi, tubuh Amou Haji sampai tertutup debu, kotor, dan kulitnya sampai mengeras tidak seperti kulit manusia pada umumnya.
Para penduduk di sekitar Amou Haji sebenarnya banyak yang mengira jika ia takut dengan air sehingga memilih untuk tidak mandi selama bertahun-tahun.
Namun, ada penduduk yang lain mengatakan jika Amou Haji hanya percaya bahwa kebersihan malah membawa penyakit dan ia menjalani hidupnya untuk tetap kotor agar membuat tubuhnya tetap sehat.
Para dokter meyakini bahwa tubuh Amou Haji pasti tidak sehat karena tidak pernah mandi dan minum air yang kotor. Sehingga para dokter melakukan beberapa tes kesehatan untuk menguatkan pendapat mereka.
Ternyata saat menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan yang dilakukan para dokter, Amou Haji dinyatakan sehat dan tidak mengidap penyakit apapun.
Para dokter juga melakukan tes hepatitis, AIDS, hingga parasit. Uniknya, bakteri atau parasit penyebab berbagai penyakit kecuali Trichinosis tidak menunjukkan gejala apapun meski ditemukan dalam tubuh pria asal Iran tersebut.
Temuan itu sangat mengejutkan mengingat Amou Haji kerap memakan hewan-hewan kecil bahkan landak hingga kelinci dalam kondisi mentah dan sering merokok.
Untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuhnya, Amou Haji meminum air dari genangan menggunakan kaleng berkarat yang tidak dicuci.
Disamping itu, Amou Haji juga merokok dan berkali-kali mengganti tembakau dengan hewan yang sudah kering Jika tembakaunya sudah habis.
Para dokter hingga ilmuwan takjub melihat hasil pemeriksaannya. Mereka merasa Amou Haji mengalami keajaiban yang mungkin tidak dialami orang lain meski hidup dengan cara yang sama.
Molavi percaya, satu-satunya penjelasan yang masuk akal soal hasil tes kesehatan Amou Haji yakni tubuhnya mampu mengembangkan sistem kekebalan tubuh yang sangat kuat selama beberapa dekade terakhir karena terbiasa hidup dalam kondisi yang kotor.
Terlepas dari kondisi tubuhnya yang kotor tetapi tetap sehat, Amou Haji kerap menjadi sasaran pelecehan verbal hingga fisik karena pilihan gaya hidupnya.
Gubernur setempat baru-baru ini mengeluarkan himbauan untuk tidak mengganggu Amou Haji karena dia tidak merugikan siapapun.
Penulis : Nur
Editor : Yasit