Kehilangan Ranking 1 Dunia, Marcus/Kevin Akan Berlatih Lebih Keras Menurut Asisten Pelatihnya.

 

Marcus dan Kevin, IG PBSI.


Bacadoloe.com - Pemain bulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo turun dari posisi ranking satu dunia. 


Pemain yang sudah lama menghuni posisi ranking satu Dunia ini akhirnya lengser juga dari posisinya.


Aryo minarat selaku asisten pelatih ganda putra Indonesia mengungkapkan keduanya bertekad kembali untuk merebut bertakhta.


Kita ketahui bersama,The Minions -julukan Marcus/Kevin- resmi turun dari peringkat satu dunia per hari ini, Selasa (20/9/2022). 


Pemain andalan Indonesia ini digeser oleh ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, yang memiliki poin lebih tinggi dari Marcus/Kevin.


Poin yang diperoleh oleh ganda Jepang Hoki/Kobayashi berada di angka 102050 sehingga sukses melangkahi torehan poin yang dimiliki Marcus/Kevin, yang mengoleksi 100327 poin.


Pelatih menganggap wajar The Minions bisa turun dari takhtanya mengingat dunia olahraga yang kompetitif dan pasangan Indonesia ini sempat absen di beberapa even karena faktor cidera.


Marcus/Kevin setelah turun dari peringkat satu dunia, Aryono menceritakan respon yang cukup baik dari The Minions. Ia mengatakan, Marcus/Kevin telah menyadari peringkatnya turun dan termotivasi untuk bangkit kembali dengan berlatih keras agar bisa kembali ke-rangking satu dunia.


“Ya,  (Marcus/Kevin) menyadari juga kalau peringkat bisa naik dan turun. Apalagi, sudah lama menduduki peringkat satu, dan sekarang turun,” kata Aryono kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Selasa (20/9/2022).


“Jadi (ini) motivasi mereka untuk kembali bangkit, dan tetap latihan keras lagi,” sambungnya.


Lebih lanjut, Aryono mengatakan tidak ada treatment khusus dalam latihan setelah peringkat mereka turun. Menurutnya, latihan biasa dan mengevaluasi hasil turnamen terakhir sudah cukup untuk kembalikan performa.


“Latihan seperti biasa saja sih, baik fisik maupun tekniknya. Tentu, ada sedikit tambahan-tambahan setelah evaluasi dari pertandingan di Jepang kemarin,” tutupnya.


Pewarta : Ady

Editor : Nys

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama