Sambutan Robby Reza Zulfikri PK I STAI Al-Utsmani Bondowoso selaku peserta terbaik dan terkompeten |
Bacadoloe.com - STAI Al-Utsmani Bondowoso ikut serta dalam Pelatihan Dan Assesment Tenaga Pengelola BLK Komunitas yang diselenggarakan oleh Dirjen Bina Intala, Kementerian Ketenagakerjaan di Hotel Kristal Cilandak Jakarta Selatan dari tanggal 20-26 September 2022.
Pelatihan tersebut STAI Al-Utsmani Bondowoso memberi tugas kepada Bapak Robby Reza Zulfikri selaku PK I (bagian akademik dan hubungan masyarakat) untuk mengikuti pelatihan dan assesment selama 7 hari di Jakarta.
Dalam pelatihan tersebut, jumlah peserta yang mengikuti yaitu kurang lebih 250 orang dari setiap perwakilan pengelola BLK Komunitas yang ada di seluruh Indonesia, termasuk dari STAI Al-Utsmani Bondowoso.
Dari kedisiplinan dan keuletan selama mengikuti pelatihan bapak Reza yang mewakili STAI Al-Utsmani Bondowoso terpilih sebagai peserta terbaik dan terkompeten dari total 250 orang yang mengikuti acara tersebut.
Adanya program BLK Komunitas yang difasilitasi oleh Kementerian Ketenagakerjaan diharapkan masyarakat memiliki pengetahuan dan keterampilan yang mampu terserap oleh dunia usaha dan industri.
Selain itu, Program BLK Komunitas merupakan upaya pemerintah Indonesia untuk mendekatkan akses pelatihan kepada masyarakat atau komunitas, serta memperbanyak lembaga pelatihan kerja yang ada di kota-kota kecil.
"Pelatihan sebagai garda terdepan dalam mewujudkan angkatan kerja yang kompeten dalam berbagai kejuruan, sehingga nantinya di era revolusi Industri 5.0 kita bisa lebih siap dalam menghadapi perkembangan teknologi dan peradaban yg tentunya harus berimbang dengan berkembangnya keterampilan, pengetahuan maupun attitudenya.” kata PK I Robby Reza Zulfikri.
Di tempat terpisah Ibu Dawimatus Sholihan selaku Ketua STAI Al-Utsmani Bondowoso sangat bangga atas capaian prestasi yang telah dicapai oleh bawahannya, meskipun tanpa persiapan yang matang.
"Semoga ini menjadi penyemangat buat dosen-dosen yang lain yang ada di STAI Al-Utsmani untuk berprestasi. Saya juga berharap pada bapak Reza agar tidak puas diri sampai disini. Perjuangan masih sangat panjang, teruslah mengembangkan kemampuan hingga tercapai cita-cita yang diimpikan,” kata Ketua STAI Al-Utsmani Bondowoso Dawimatus Sholihah.
Pewarta : E Yan
Editor : Nys