Sagita, pemateri diklat HMPS MPI dengan tema "kiat-kiat belajar menulis dengan cinta" |
Bacadoloe.com - Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) STAI Al-Utsmani menyelenggarakan diklat menjadi penulis dengan tema "Kiat-Kiat Belajar Menulis Dengan Cinta". Rabu, 14 September 2022.
Peserta diklat yang bertemakan Kiat-Kiat Belajar Menulis Dengan Cinta selain dari mahasiswa program studi manajemen pendidikan Islam (MPI) STAI Al-Utsmani Bondowoso, namun juga dari pelajar tingkat MTs dan SMA I Al-Utsmani.
Peserta sangat antusias sekali dengan adanya kegiatan diklat yang diadakan oleh HMPS MPI. Sehingga peserta diklat membludak tidak sesuai dengan ekspektasi panitia.
"Kegiatan ini sebenarnya panitia cuma menyebar pamflet disekitar kampus saja, tidak menyangka bahwa peserta yang mengikuti acara kami sampai aula STAI Al-Utsmani Hampir penuh dengan peserta" Ujar Putri Marhammi K. Selaku ketua HMPS MPI.
Acara Diklat tetap berjalan dengan hikmat, lancar dan sukses, sesuai dengan harapan panitia penyelenggara. Meskipun secara konsep dan persiapan masih jauh dikatakan sempurna, karena masih banyak kekurangan yang perlu dibenahi oleh panitia.
Kegiatan-kegiatan seperti diatas perlu ditingkatkan, mengingat mahasiswa sekarang memasuki dunia global. Maka dari itu, diperlukan soft skill/potensi baru untuk mendukung keahlian yang telah dimiliki oleh mahasiswa.
Pembantu Ketua III Bidang Kemahasiswaan dalam sambutannya sangat mendukung terhadap program-program HMPS yang mengarah kepada peningkatan SDM, dengan begitu mahasiswa akan lebih luas wawasannya tidak hanya terfokus pada materi yang didapat di bangku kuliah.
"Mahasiswa ketika sudah lulus dari kampus bagaikan berada ditengah lautan, kalau cuma punya satu keahlian atau bahkan tidak punya keahlian sama sekali bagaimana bisa selamat berada ditengah lautan. Maka dari itu butuh keahlian lain agar supaya bisa selamat ditengah lautan", Ujar Heridianto.
Pewarta : E Yan
Editor : Nys