Pemain Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Curacao, foto IG PSSI. |
Bacadoloe.com - Pertandingan FIFA Matchday antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Curacao berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/9/2022).
Timnas Indonesia unggul cepat 1-0 atas Curacao tak lama setelah laga dimulai tepatnya di menit ke-3. Keunggulan tuan rumah diciptakan oleh Dimas Drajad.
Pertandingan babak pertama dimulai Indonesia segera inisiatif melakukan serangan. Witan Sulaeman memanfaatkan peluang dengan melepaskan tendangan kencang, bola pun mampu ditepis.
Lalu, bola justru jatuh di depan Dimas. Sendirian di depan gawang, Dimas langsung lepaskan tendangan ke arah gawang yang tak terkawal. Indonesia unggul 1-0 atas Curacao.
Setelah unggul 1-0, Indonesia terus menekan pertahanan lawan. Sejumlah peluang dapat tercipta. Tapi, tidak bisa dimaksimalkan menjadi gol. Disisi lain, Curacao bukannya tanpa perlawanan.
Curacao sempat beberapa kali melancarkan serangan balik. tapi, berkat kesigapan lini belakang, gawang Indoensia tetap aman dari kebobolan. Ini membuat pemain lainnya makin nyaman menyerang.
Tekanan terus diberikan Indonesia selama babak pertama. Namun, pertahanan Curacao kini lebih sigap. Imbasnya, sejumlah serangan yang dilancarkan armada Shin Tae-yong bisa dihentikan lawan.
Timnas Indonesia terus berusaha menambah keunggulan. Egy Maulana Vikri beberapa kali menusuk ke kotak penalti lawan. Namun, memanfaatkan keunggulan postur tubuh, pemain Curacao bisa menghentikannya. Skor tdak berubah untuk babak pertama keunggulan timnas Indonesia.
Memasuki babak kedua Curacao melakukan beberapa perubahan dan mengambil inisiatif menyerang, alhasil pertandingan babak kedua baru dimulai Indonesia sudah kebobolan pada menit ke-46 skor menjadi 1-1.
Setelah kebobolan Indonesia tampil menekan, beberapa peluang tercipta, bola tendangan Rachmat Irianto menit ke-53 belum menemui sasaran. Semenit kemudian, Marselino Ferdinan dimasukkan untuk menggantikan Ricky Kambuaya.
Sedangkan bola tembakan Saddil Ramdani setelah mengecoh satu pemain Curacao tak menghasilkan gol menit 58. Bola tembakan Saddil ke arah gawang ditepis dan keluar.
Gol yang di tunggu akhirnya tercipta, skuat Garuda unggul berkat gol Dendy Sulistyawan pada menit ke-87. Dendy yang masuk sebagai pemain pengganti menit ke-66 muncul di depan gawang dan memaksimalkan umpan Witan Sulaeman di dalam kotak.
Skor 2-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia tidak berubah hingga peluit berbunyi.
Susunan Pemain
Indonesia: Syahrul Trisna Fadillah; Rachmat Irianto, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Pratama Arhan; Egy Maulana Vikri, Ricky Kambuaya, Saddil Ramdani; Witan Sulaeman, Yakob Sayuri, Dimas Drajad
Pelatih: Shin Tae-yong
Curacao: Jeremy Bodak; Justin Ogenia, Nathangelo Alexandro Markelo; Jean-Carlo Martina; Juninho Bacuna, Leandro Johan Bacuna, Rolieny Luis Bonavecia, Shermaine Efraim Martina; Gevaro Gevaro Nepomuceno, Kenji Gorrie, Rangelo Maria Janga
Pelatih: Remko Marcelo Bicentini
Pewarta : Ady
Editor : Nys